Unesa membuka pendaftaran jalur mandiri TERAKHIR: Prodi apa peluang lolos paling besar?
Penerimaan mahasiswa jalur mandiri untuk Sarjana an Sarjana Terapan telalh memasuki jalur terakhir. Mulai tgl 13 Juli 2024, telah dibuka jalur SPMB TMUBK (Gel II). Kelulusan selaksi jalur ini didasarkan pada hasil tes berbasis computer. Tes dilaksanakan di laboratorium computer di rektorat dan Fakultas kedokteran. Jalur ini bakal menjadi ajang persaingan yang ketat, karena merupakan jalur terakhir masuk Unesa. Jalur terakhir ini terbuka untuk semua prodi.Para pendaftar harus matang dalam mempersiapkan tes dan tepat dalam memilih program studi agar lolos seleksi. Terdapat beberapa prodi yang semakin sulit ditembus karena kuota semakin sedikit dan pesaing semakin besar, tetapi juga ada beberapa prodi yang memiliki peluang cukup besar. Apa saja?
1. S1 Hubungan Internasional dan D4 Teknologi Rekayasa otomotif. Kedua prodi ini merupakan prodi baru, belum sempat menerima mahasiswa baru dari jalur SNBP, SNBT, Mandiri Prestasi, Nontes UTBK, dan nontes Rapor. Kuota yang di tetapkan adalah 90 mahasiswa baru.
2. S1 Masase. Prodi ini sempat dipersepsikan "tidak tepat" oleh calon mahasiswa sebagai "tukang pijat". Padahal prodi ini memiliki prospek yang sangat bagus sebagai Enterpreneur Masase, Sports Therapist, Ilmuwan Masase, dan Sport Manager.
3. Prodi di Kampus Magetan. Prodi S1 Sastra Inggris, S1 Pendidikan Tata Rias, S1 Pendidikan Matematika merupakan prodi di Kampus Magetan yang berpeluang lolos cukup besar
4. Beberapa prodi yang mendapatkan kuotalimpahan dari Camaba yang tidak daftar ulang di jalur SNBT maupun jalur mandiri sebelumnya. Kuota tersebut ditambahkan pada jalur terakhir ini. Prodi tersebut adalah: S1 Musik, S1 Pendidikan Tata Boga, D4 Administrasi Negara, S1 Pendidikan Bahasa Inggris S1 Pendidikan Tata Boga.
Jangan sampai gagal masuk Unesa karena terlambat mendaftar di jalur terakhir. Perhatikan jadwal pendaftaran di: klik jadwal
Unesa Satu Langkah Didepan.
Unesa Kampus Para Juara
Share It On: